https://jateng.times.co.id/
Berita

Peringati Hari Kartini, Pacuan Kuda Pertiwi Cup 2025 di Bantul Usung Semangat Kesetaraan

Minggu, 20 April 2025 - 21:24
Peringati Hari Kartini, Pacuan Kuda Pertiwi Cup 2025 di Bantul Usung Semangat Kesetaraan Para peserta kejuaraan pacuan kuda di stadion Sultan agung Bantul (FOTO: Edis / TIMES Indonesia)

TIMES JATENG, BANTUL – Memperingati Hari Kartini, gelaran BNI Indonesia’s Horse Racing Triple Crown Serie 1 & Pertiwi Cup 2025 di Lapangan Pacuan Kuda Sultan Agung, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, berlangsung meriah selama dua hari.

Kejuaraan pacuan kuda yang juga menampilkan kelas khusus bertajuk Pertiwi Cup ini secara khusus menyoroti semangat kesetaraan dan apresiasi terhadap perempuan, khususnya di industri pacuan kuda.

Para-peserta-kejuaraan-pacuan-kuda-2.jpg

Pertiwi Cup 2025 menjadi kelas paling bergengsi dalam kejuaraan ini, dengan mempertandingkan kuda-kuda betina usia tiga tahun pada lintasan 1.600 meter dan total hadiah Rp 200 juta.

Kejuaraan ini menjadi simbol penghormatan terhadap perjuangan Kartini, sekaligus panggung penghargaan bagi sepuluh perempuan yang aktif berkiprah di dunia pacuan kuda—mulai dari joki, pelatih, hingga pemilik kuda.

“Penyelenggaraan ini menjadi momen istimewa bagi kami untuk menyoroti peran perempuan sebagai rising stars di industri pacuan kuda. Semoga makin banyak perempuan tampil dan berkiprah di bidang ini,” kata CEO dan Co-Founder SARGA.CO, Aseanto Oudang.

Total lebih dari 200 kuda dari berbagai daerah di Indonesia ikut berlaga dalam kejuaraan yang memperebutkan total hadiah Rp 1 miliar ini. Khusus hari kedua, sebanyak 163 kuda turun di 18 kelas pacuan.

Selain kuda dan joki dari seluruh Indonesia, event ini juga menyedot perhatian lebih dari 20.000 penonton dari berbagai komunitas pecinta pacuan kuda dan masyarakat umum, menjadikannya ajang sport tourism yang semakin potensial.

Acara ini merupakan bagian dari rangkaian Indonesia’s Horse Racing 2025 yang mengusung tema “The Race of Rising Stars”, diselenggarakan oleh SARGA.CO bersama PP PORDASI, dengan dukungan berbagai sponsor termasuk BNI, Hibank, Pertamina, Mayora, dan Garuda Indonesia.

Selain pacuan kuda, SARGA.CO juga menggelar Sarga Festival yang menampilkan penampilan musik dari Judika, Yura Yunita, Nassar, Arlida Putri, CDR dan Ndarboy Genk, serta menyajikan ragam kuliner nusantara melalui deretan food truck di arena festival. (*)

Pewarta : Edy Setyawan
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jateng just now

Welcome to TIMES Jateng

TIMES Jateng is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.