https://jateng.times.co.id/
Berita

Operasi Zebra Candi 2025 Mulai Dilaksanakan, Ini Sasarannya

Senin, 17 November 2025 - 13:45
Operasi Zebra Candi 2025 Mulai Dilaksanakan, Ini Sasarannya Kapolres Magelang Kota AKBP Anita Indah Setyaningrum, S.I.K., M.H, saat memimpin apel gelar pasukan. (FOTO: Hermanto/ TIMES Indonesia)

TIMES JATENG, MAGELANG – Polres Magelang Kota menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Candi 2025 di halaman Mapolres, Senin (17/11/2025).

Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Magelang Kota AKBP Anita Indah Setyaningrum, dengan dukungan personel gabungan dari TNI, Subdenpom, dan Pemerintah Kota Magelang.

Kegiatan ini sekaligus menjadi penanda dimulainya Operasi Zebra Candi 2025 yang berlangsung selama 14 hari, mulai 17 hingga 30 November 2025. Operasi Zebra Candi ini bertujuan, meningkatkan disiplin masyarakat dalam berkendara serta menciptakan kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas yang lebih baik.

Dalam amanatnya, Kapolres menyampaikan bahwa apel ini merupakan langkah penting untuk memastikan kesiapan akhir seluruh personel serta perlengkapan yang akan digunakan. 

Ia menegaskan bahwa seluruh rangkaian kegiatan operasi harus berjalan dengan terarah dan mengedepankan pendekatan humanis.

“Kami ingin memastikan seluruh personel siap menjalankan tugas secara profesional, terukur, dan tetap menjunjung prinsip humanis,”ujar Kapolres.

AKBP Anita Indah Setyaningrum menjelaskan bahwa Operasi Zebra Candi 2025 dilaksanakan dengan komposisi 40 persen kegiatan preemtif, 40 persen preventif, dan 20 persen penegakan hukum. 

Penindakan pada operasi tahun ini didominasi penggunaan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) untuk meningkatkan transparansi dan efektivitas dalam menangani berbagai pelanggaran.

Beberapa jenis pelanggaran yang menjadi prioritas penindakan melalui ETLE antara lain penggunaan helm non-SNI, pengemudi yang tidak mengenakan sabuk keselamatan, berboncengan lebih dari satu orang, serta pengendara yang berada di bawah pengaruh alkohol.

Kapolres menambahkan, titik-titik rawan pelanggaran lalu lintas di wilayah Kota Magelang akan menjadi fokus pemantauan. Selama operasi berlangsung, kegiatan patroli dan pengawasan akan ditingkatkan secara intensif.

Ia berharap pelaksanaan Operasi Zebra Candi 2025 mampu menekan angka pelanggaran dan kecelakaan sekaligus mendorong tumbuhnya kesadaran masyarakat untuk lebih tertib dalam berlalu lintas.

Selain itu, Kapolres turut menyampaikan delapan sasaran prioritas dalam operasi ini, yaitu pelanggaran sabuk keselamatan, balap liar, Over Dimensi Over Loading (ODOL), penggunaan handphone saat berkendara, tidak memakai helm SNI, pelanggaran rambu dan marka jalan, pelanggaran Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL), serta berkendara dalam pengaruh alkohol.

Dengan dimulainya Operasi Zebra Candi 2025, Polres Magelang Kota kembali menegaskan komitmennya untuk menciptakan lingkungan lalu lintas yang aman, tertib, dan nyaman bagi masyarakat, terlebih menjelang meningkatnya mobilitas di akhir tahun. (*)

Pewarta : Hermanto
Editor : Hendarmono Al Sidarto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jateng just now

Welcome to TIMES Jateng

TIMES Jateng is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.